![]() |
| YouTube Support |
Dokumen tambahan biasanya akan muncul jika konten dari video kita tidak dapat dimonetasi meskipun itu video hasil rekaman sendiri. Disini admin akan berikan tips bagaimana cara mengirim dokumen tambahan yang diminta oleh youtube untuk klaim Hak pada konten video sendiri yang tidak dapat dimonetasi.
Sebelum melangkah ke topik pembahasan admin akan berikan dulu sedikit info kriteria video yang layak dimonetasi silahkan simak dibawah.
Kriteria monetisasi video
Anda harus memenuhi persyaratan minimal untuk memonetisasi video:
- Konten Anda harus ramah pengiklan.
- Anda sendiri yang membuat konten tersebut atau telah mendapatkan izin untuk menggunakannya secara komersial.
- Anda dapat memberikan dokumentasi yang membuktikan bahwa Anda memiliki hak komersial atas semua konten audio dan video.
- Konten Anda mematuhi Persyaratan Layanan dan Pedoman KomunitasYouTube. YouTube berhak menonaktifkan monetisasi untuk akun yang tidak mematuhi pedoman kami.
Contoh konten yang mungkin layak untuk dimonetisasi
- Anda merekam kucing Anda dan tidak menggunakan musik latar belakang.
- Video Anda berisi musik bebas royalti dan Anda dapat membuktikan hak penggunaan komersialnya dengan menyertakan tautan langsung ke persyaratannya.
- Teman Anda membuat konten untuk video Anda dan menyatakan dalam bentuk tertulis bahwa Anda dapat menggunakannya serta mendapatkan uang dari konten tersebut.
- Anda menciptakan musik sendiri dan tidak dikontrak oleh label mana pun.
Contoh konten yang TIDAK memenuhi syarat untuk monetisasi
- Video Anda berisi musik yang dibeli dari iTunes atau konten yang direkam dari televisi.
- Anda mengedit kompilasi konten yang dibuat oleh orang lain.
- Konten yang mengandung unsur kekerasan dan/atau ketelanjangan yang dimaksudkan untuk memberi kejutan dan memunculkan rasa jijik. sumber
Setelah sobat mengetahui kriteria video yang dapat dimonetasi admin harap mematuhinya, karena jika sobat mengirimkan video yang tidak dapat dimonetasi secara berulang-ulang resiko akun akan dihapus dan monetasi akan dinonaktifkan.
Jika video hasil rekaman sendiri tidak dapat dimonetasi berikut cara mengatasinya:
Cara mengatasi video rekaman sendiri yang tidak dapat dimonetasi.
Video yang tidak dapat dimonetasi biasanya akan muncul logo Seperti gambar dibawah
simbol itu akan muncul dan sobat akan disuruh untuk mengirimkan dokumen-dokumen dan info tambahan maka langkah yang harus dilakukan adalah
- Klik simbol ! Maka sobat akan dibawa ke tab monetasi seperti gambar dibawah
- Langkah selanjutnya centang kotak disebelah kiri text "i can provide proof of commercial-use right"
- Lalu klik menu dropdown
- Pilih "my Video content only original video
- Kemudian isi kolom dengan tulisan apa saja contoh " video Saya adalah hasil rekaman sendiri dengan Handphone Samsung Galaxy S3"
- Lalu klik save dan selesai
Silahkan sobat cek pada tab manager video maka simbol monetasinya akan berubah menjadi hijau



No comments:
Post a Comment